• company.vifxjogja@gmail.com
  • (0274) 2924181
News Photo

Gold Analysis Report

Data pergerakan harga hari sebelumnya
Open: 1913.69 | High: 1937.23
Close: 1918.94 | Low: 1909.98

Support-Resistance hari ini
Pivot: 1922.05
R1: 1934.12 | S1: 1906.87
R2: 1949.30 | S2: 1894.80
R3: 1961.37 | S3: 1879.62
Daily Average: 22 poin

Harga emas dunia berhasil rebound dari level terendahnya dalam tiga bulan terakhir pada hari Jumat, namun masih mencatatkan penurunan mingguan terbesar sejak bulan Februari. Harga emas tercatat melemah sebesar 2% sepanjang pekan lalu seiring menguatnya indeks Dollar dan imbal hasil obligasi AS berkat sikap hawkish dari Federal Reserve. Pada testimoninya di hadapan Kongres dan Senat pekan lalu, Ketua Fed Jerome Powell memberi sinyal bahwa bank sentral masih menargetkan suku bunga yang lebih tinggi meski tetap akan berhati-hati dalam mengambil keputusan. Prospek akan adanya suku bunga yang lebih tinggi inilah yang mengakibatkan berkurangnya minat investor terhadap aset non-bunga seperti logam mulia. 

Emas membuka sesi perdagangan pagi ini di kisaran harga $1924/troy ons dan berpotensi melanjutkan rebound setelah dibuka di atas level pivot harian. Area 1934 akan menjadi target kenaikan terdekat sekaligus level resistance yang perlu diatasi harga emas untuk melanjutkan tren bullish mengincar resistance yang lebih tinggi di dekat area kunci 1950. Skenario bullish ini akan gagal jika harga emas berbalik turun ke bawah level pivot harian yang akan mengembalikannya ke jalur bearish untuk menguji level support di area 1910. Break ke bawah area 1910 akan menekan harga emas lebih dalam menuju level support kunci di area harga psikologis 1900.

Bagikan Berita Ini

Komentar

Apakah Anda ingin mendapatkan layanan berkualitas kami untuk Investasi?